Selasa, 27 November 2012

BIMTEK Peningkatan Mutu SMK di Jakarta Timur

Alhamdulillah, SMK Kesehatan Terpadu Ar-Raisiyah Husada berada di wilayah Jakarta Timur. Kenapa kami sangat besyukur? Karena Suku Dinas Pendidikan Menengah Kota Administrasi Jakarta Timur dibawah pimpinan Bp. Hadi Waulat sangat peduli terhadap SMK yang ada di Jakarta Timur, hal ini terbukti dengan seringnya Sudin SMK Jaktim mengadakan Bimbingan, Pelatihan, maupun Worshop dalam rangka peningkatan mutu sekolah SMK di Jakarta Timur. (Lihat  http://www.dikmenjaktim.com/


Adapun Bimbingan, Pelatihan, maupun Worshopyang pernah kami dapatkan antara lain:
  1. Juli 2012: Koordinasi dan Pembinaan Tahun Pelajaran 2012-2013.
  2. Oktober 2012 : Workshop Inovasi dan Kreativitas Pembeiajaran Matematika
  3. Oktober 2012 :Bedah SKL, Standar Kompetensi Lulusan (SKL) Mata Pelajaran Ujian Nasionat (UN)
  4. Nov 2012: Workshop Peningkatan Kompetensi Kepala SMK Swasta Tingkat Kota Administrasi Jakarta Timur
  5. Nov 2012: Bimbingan Teknis penyelenggaraan dan Pengelolaan Pendidikan SMK Kota Administrasi Jakarta Timur
Bedah SKL di Hotel LCT Vila Lotus 

BIMTEK Penyusunan Kurikulum Implementasi di Hotel LCT Vila Lotus

Workshop Peningkatan Kompetensi
Kepala SMK Swasta Tingkat Kota Adm Jakarta Timur di 
Pusdiklat Graha Insan Cita Depok


2 komentar: